Tour Masjidil Aqsa
Berkunjung ke Al – Aqsa merupakan pilihan berlibur yang sangat direkomendasikan bagi para Sahabat Tour Aqsa yang hendak berlibur dengan kesan yang bermakna. Pasalnya, dengan memilih berlibur ke Al – Aqsa, Sahabat Tour Aqsa tak hanya menikmati pesona indahnya destinasi yang disuguhkan disana. Akan tetapi, Sahabat Tour Aqsa juga sembari menambah wawasan, karena seluruh destinasi wisata yang berada di Al – Aqsa memiliki sejarah yang bermakna. Pastinya, saat Sahabat Tour Aqsa memilih untuk berlibur ke Al – Aqsa akan dipastikan mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan. Banyak sekali pelajaran yang dapat Sahabat Tour Aqsa ambil Ketika memutuskan untuk berlibur ke Al – Aqsa. Apabila Sahabat Tour Aqsa berminat untuk berlibur ke Al – Aqsa, silahkan untuk langsung mendaftaran diri dengan memilih paket Tour Aqsa di Satutours Travel. Dengan mendaftarkan diri ke Satutours Travel untuk berlibur ke Al – Aqsa, maka akan dipastikan bahwa Sahabat Tour Aqsa sekalian memperoleh pelayanan serta fasilitas yang nyaman. Untuk informasi seputar Tour Masjidil Aqsa lebih lengkapnya, yuk simak informasi dibawah ini.
Jajanan Khas Masjidil Aqsa
Saat berkunjung ke sebuah tempat, pastinya Sahabat Tour Aqsa tak melewati untuk mencicipi jajanan khasnya bukan? Nah, tepat sekali. Karena dibawah ini ada indormasi terkait jajanan khas Al – Aqsa yang dapat Sahabat Tour Aqsa coba saat berkunjung ke Al – Aqsa. Apa saja? Berikut lebih jelasnya.
-
Hummus
Hummus merupakan salah satu kuliner yang dapat kamu coba selama berada di Al – Aqsa ialah Hummus. Hummus ini merupakan kuliner yang tergolong legendaris. Hal ini dikarenakan hummus sudah hadir di Wilayah Timur Tengah sejak ratusan tahun yang lalu. Kuliner khas Palestina ini memiliki tekstur yang mirip sekali dengan bubur. Kemiripannya sehingga dikatakan seperti bubur ialah karena bahannya terbuat dari kacang arab, wijen giling, zaitun, garam dan bawang putih. Pada umumnya hummus ini disajikan sebagai cooclan roti, bola daging atau ayam. Cita rasa dari hummus ini tentunya gurih.
-
Maqluba
Maqluba merupakan hidangan nasi berbumbu khas Palestina yang sudah sangat populer di kalangan wisatawan dunia. Bahan utamanya adalah nasi, bumbu rempah, sayuran, ayam, atau daging kambing. Semuanya dimasak dalam satu panci. Setelah matang, disajikan dengan cara membalikan pancinya dan dihidangkan langsung di atas piring.
-
Baklava
Baklava merupakan salah satu kuliner khas Palestina yang dapat Sahabat Tour Aqsa coba Ketika berkunjung ke Al – Aqsa. Dapat dibilang baklava ini termasuk kedalam salah satu makanan ringan. Jajanan ini sangat popular dikalangan masyarakat Yerussalem. Saking terkenalnya hingga ada sebuah toko kue yang dianggap masyarakat sekitar sebagai yang terbaik dalam menyuguhkan Baklava. Toko tersebut adalah Harova Hanotzri 54 yang kelezatan Baklava toko ini berasal dari resep tradisional yang secara turun-temurun diwariskan keluarga. Baklava ini juga terdapat di beberapa wilayah Timur Tengah Lainnya. Baklava merupakan makanan yang memiliki cita rasa manis dan disajikan dengan cara dimasak diatas pinggan panas. Setelah itu, disiram dengan air sirup atau madu. Dan yang terakhir ialah ditambahkan dengan potongan cincang kacang pistachio.
-
Sahlab
Sahlab adalah minuman khas Palestina yang biasa dihidangkan saat bulan Ramadhan. Minuman dengan cita rasa yang creamy ini terbuat dari susu, tepung sahlab, kayu manis, dan kacang-kacangan. Bisa dihidangkan hangat atau dingin. ini merupakan salah satu minuman khas yang dapat Sahabat Tour Aqsa coba saat berkunjung ke Al – Aqsa.
-
Katayef
Katayef merupakan hidangan makanan ringan yang menyerupai pastel yang terbuat dari adonan terigu dengan aroma kayu manis yang diberi isian kacang kenari dan juga gula. Katayef ini sering dijadikan sebagai makanan pembuka maupun penutup atau hanya sekedar disantap dengan sirup madu sudah bisa membuatnya mendarat dengan selamat di perut dengan cita rasa lezat. Kataye ini memiliki berbagai varian rasa yang telah dimodifikasi dengan tambahan kurma, kismis, kayu manis, kacang tanah, keju hingga mehallabiya atau custard keju. Jika Sahabat Tour Aqsa penasaran dengan kuliner yang satu ini, segeralah berangkat kesana bersama Satutours Travel.
Sejarah Masjidil Aqsa
Al – Aqsa merupakan salah satu tempat bersejarah yang kini turut menjadi saksi atas konflik berkepanjangan yang terjadi antara Palestina dan Israel. Masjid Al – Aqsa ini terletak di Kawasan Kota Tua, Yerusalem Timur. Tahukah Sahabat Tour Aqsa? bahwa Masjid Al-Aqsa pada mulanya ialah dikenal sebagai Baitul Maqdis, yang merupakan kiblat shalat umat Islam yang pertama sebelum dipindahkan ke Ka’bah di dalam Masjidil Haram. Umat Muslim berkiblat ke Baitul Maqdis selama Nabi Muhammad Saw mengajarkan Islam di Makkah selama 13 tahun 17 bulan setelah hijrah ke Medinah. Setelah Rasulullah mendapat petunjuk, barulah kiblat dipindah menghadap Ka’bah di dalam Masjidil Haram yang terletak di Mekkah. Diketahui sejarah Baitul Maqdis ini dibangun Nabi Sulaiman pada masanya sebagai rumah ibadah kepada Allah SWT, sebagaimana dari Abdullah bin Amru bin Al-Ash, dari Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam beliau bersabda. “Sesungguhnya , ketika Sulaiman bin Dawud membangun Baitul Maqdis, (ia) meminta kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala tiga perkara. (Yaitu), meminta kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala agar (diberi taufiq) dalam memutuskan hukum yang menepati hukumNya, lalu dikabulkan ; dan meminta kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala dianugerahi kerajaan yang tidak patut diberikan kepada seseorang setelahnya, lalu dikabulkan ; serta memohon kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala bila selesai membangun masjid, agar tidak ada seorangpun yang berkeinginan shalat disitu, kecuali agar dikeluarkan dari kesalahannya, seperti hari kelahirannya” (Dalam riwayat lain berbunyi : Lalu Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam berkata : “Adapun yang dua, maka telah diberikan. Dan saya berharap, yang ketigapun dikabulkan)” [Hadits ini diriwayatkan An-Nasa’i, dan ini lafadz beliau, Ahmad dalam musnad-nya dengan lebih panjang lagi. Ibnu Majah, Ibnu Hibban, Al-Haakim dalam kitab Mustadrak dan Al-Baihaqi dalam kitab Syu’abul Iman, serta selain mereka. Tour Aqsa Jakarta
Masjid Al-Aqsa merupakan masjid yang pertama kali dibangun oleh Nabi Ya’kub AS dan direnovasi oleh Nabi Daud AS kemudian disempurnakan oleh Nabi Sulaiman AS. Masjid Al-Aqsa disebut sebagai masjid kedua yang dibangun di dunia setelah Masjidil Haram yang terletak di Mekkah. Masjid Al – Aqsa ini memiliki kubah berwarna perak yang terletak di kompleks Al-Haram Asy-Syarif. Luasnya ditaksir sekitar 14 hektare. Di kompleks tersebut juga terdapat Dome of The Rock, yang diyakini terdapat sebuah batu hitam bernama Sakhrah Muqaddasah sebagai tempat pijakan Nabi Muhammad dalam perjalanan Isra Mi’raj menghadap Sang Pencipta untuk menerima perintah shalat. Masjid Al-Aqsa yang saat ini dapat dilihat oleh Sahabat Tour Aqsa adalah masjid yang dibangun secara permanen oleh Khalifah Abdul Malik bin Marwan dari Kekhalifahan Umayyah (Dinasti Bani Umayyah) pada tahun 66 H dan selesai tahun 73 H.
Namun, Tahukah Sahabat Tour Aqsa sekalain? bahwa Al – Aqsa pernah mengalami peristiwa yang memilukan. Pembakaran Masjid Al-Aqsa pada tanggal 21 Agustus 1969 dilakukan oleh seorang zionis asal Australia, Dennis Michael Rochan, membakar masjid Al-Aqsa. Api melahap seluruh tembok masjid dan mimbar Salahuddin al-Ayyubi. Dinasti Bani Hasyim penguasa Kerajaan Yordania telah menggantinya dengan mimbar baru yang dikerjakan di Yordania, meskipun ada pula yang menyatakan bahwa mimbar buatan Jepara digunakan di masjid ini. Pada saat terjadi kebakaran, tidak ada pihak pemadam kebakaran yang mendekat ke masjid. Umat muslim bergotong royong untuk memadamkan api yang telah membakar sebagian masjid.Pihak Israel sempat mengadili Rochan atas aksinya tersebut. Lalu tak berapa lama kemudian, ia dibebaskan dengan alasan Rochan tidak waras. Atas keputusan tersebut telah mendorong berdirinya Organisasi Konferensi Islam yang saat ini beranggotakan 57 negara. Itulah sepenggal kisah sejarah masjid Al-Aqsa yang merupakan Masjid kedua yang dibangun di muka bumi ini.
Pesona Wisata Al – Aqsa
Seperti yang telah diketahui Sahabat Tour Aqsa sekalian bahwasannya Al – Aqsa merupakan situs bersejarah yang memiliki pesona masing – masing disetiap bangunannya. Penasaran terkait wisata apa saja yang ada di Al – Aqsa? Berikut lebih jelasnya.
-
Kota Deir Ghassana
Kota Deir Ghassana merupakan salah satu destinasi wisata menarik yang selalu dikunjungi oleh wisatawan. Kota Deir Ghassan aini terletak di Tepi Barat kota Ramallah. Dengan berkunjung ke Kota Deir Ghassan aini, Sahabat Tour Aqsa akan menemukan bangunan rumah – rumah kuno yang terbuat dari batu – batu yang telah dibangun pada abad ke 18. Saat Sahabat Tour Aqsa mengunjunginya, Sahabat Tour Aqsa dapat menemui di setiap sudut rumah yang selalu disertai sumur – sumur tua yang diperuntukkan sebagai tempat untuk menyimpan air, minyak zaitun serta biji – bijian. Hal ini dapat dijadikan bekal pada saat datangnya musim panceklik atau dalam peperangan.
-
Dome Of The Rock
Dome Of The Rock dijuluki sebagai jantung kota bagi Yerussalem. Hal ini dikarenakan bangunan Dome Of The Rock terletak tepat di tengah halaman Masjid Al – Aqsa. Dome Of The Rock ini mengandung makna yang religious dan mendalam. Pembangunan masjid yang satu ini dilakukan oleh Al – Walid bin Abdul Malik atas perintah sang Ayah. Lamanya waktu pembangunan masjid ini mencapai sekitar 4 tahun dan dilakukan oleh para arsitek beserta tukang bangunan yang ahli di bidangnya masing – masing. Dome Of The Rock bentuknya bukanlah sebuah masjid. Akan tetapi, bentuknya ialah batu yang menjadi saksi bahwa Nabi Muhammad Saw pernah melakukan perjalanan Isra Mi’raj.
-
Masjid Al – Aqsa
Tahukah Sahabat Tour Aqsa bahwasannya Masjid Al-Aqsa menjadi bangunan suci bagi umat Islam. Masjid Al – Aqsa ini masuk ke dalam UNESCO dan dibangun pertama kali pada masa Umar bin Khattab. Namun sayangnya, Masjid Al-Aqsa sempat beberapa kali mengalami kehancuran karena gempa bumi. Masjid ini mampu menampung hingga 5 ribu jemaah di atas lahan seluas 35 ribu meter persegi. Masjid AL – Aqsa ini terletak di kota Lama Yerusalem. Komplek ini djadikan sebagai tempat suci bagi umat Islam, Yahudi, dan Kristen. Oleh karena itu, tak heran apabila Al – Aqsa ini tak pernah sepi peminat. Dilihat dari sudut pandang umat Muslim, Nabi Muhammad SAW diangkat ke Sidratul Muntaha. Sedangkan untuk kepercayaan Yahudi, lokasi ini diyakini sebagai tempat berdirinya Bait Suci di masa lalu. Umat Yahudi dan Kristen juga mempercayai jika peristiwa Ibrahim (Abraham) yang hendak menyembelih putranya, yakni Ishak dilakukan di tempat ini. Masjid Al-Aqsa ini memiliki kaitan yang erat dengan para nabi dan tokoh Bani Israel yang disucikan, serta dihormati bagi ketiga agama. Dikarenakan Masjid Al-Aqsa saat ini masih dalam blokade Israel, untuk dapat mengunjungi Masjid Al-Aqsa Sahabat Tour Aqsa harus masuk terlebih dahulu melalui Israel.
-
Kota Tua Yerussalem
Tahukah Sahabat Tour Aqsa sekalian? Bahwa kota tua Yerussalem merupakan salah satu kota yang lekat sekali dengan sejarahnya di masa lalu. Sejarah yang terukir di kota ini telah dikenal luas. Oleh karena itu, Ketika wisatawan berkunjung ke Al – Aqsa maka tak lupa juga untuk berkunjung ke tempat – tempat yang meninggalkan sejarah seperti halnya Kota Tua ini. Bagi Sahabat Tour Aqsa pada saat berada di kota tua Yerussalem, maka Sahabat Tour Aqsa akan menemui banyak sekali bangunan bersejarah, kitab agama samawi Yerussalem, museum sejarah serta keindahan pemandangan yang menyejukkan mata. Bagi agama Kristen dan Yahudi, kota Yerussalem merupakan kota yang suci. Sehingga, Kota Tua ini tak pernah sepi pengunjung. Hal ini dikarenakan kota ini diyakini sebagai tempat yang wajib dikunjungi pada saat berada di Al – Aqsa.
-
Kota Tua Akka
Kota Tua Akka meruapakan kota tua yang terletak di wilayah perbatasan Israel dengan Palestina. Dan di Kota Tua Akka inilah sebagai tempat bagi sejumah warga Palestina yang masih memepertahankan kultur dan peradaban budayanya. Saat Sahabat Tour Aqsa berkunjung ke Kota Tua Akka ini, Sahabat Tour Aqsa dapat menikmati indanya panorama laut Medierania yang menjadi salah satu lokasi yang terkenal akan pesonanya. Di Kota Tua Akka ini pada jaman dahulu pernah menjadi benteng pertahanan pasukan kerajaan Salib. Namun, pada akhirnya direbut oleh Kaisar Perancis yang bernama Napoleon Bonaparte. Lokasi ini cukup popular di Al – Aqsa.
-
Pantai Gaza
Tahukah Sahabat Toour Aqsa bahwa di Al – aqsa juga terdapat pantai yang disebut dengan pantai gaza. Pantai gaza ini terletak disekitar jalur gaza. Pantai Gaza memiliki panorama pemandangan yang tak kalah indah dengan destinasi selainnya serta menjadi salah satu destinasi wisata yang sering dikunjungi.
-
Kota Kuno Sebastian
Kota Kuno selanjutnya yang dapat dikunjungi pada saat Sahabat Tour Aqsa berada di Al – Aqsa ialah Kota Kuno Sebastian. Kota Kuno Sebastian juga merupakan salah satu kota kuno yang terkenal yang terletak di Palestina. Letak spesifik kota kuno Sebastian ini sekitar 12 km dari arah Barat Laut, Kota Nablus tepi barat. Populasi penduduk di kota kuno Sebastian ini hanya berjumlah sekitar 4.500 jiwa. Kota Kuno Sebastian ini merupakan salah satu bukti peradaban dunia yang masih tersisa. Terkait pesonanya, tak perlu dipertanyakan lagi. Terlebih kota kuno ini diapit oleh dua Menara Hellenic yang juga merupakan sisa reruntuhan Istana Samaria dan sisa reruntuhan dari gereja Bizantium. Ini menjadikan kota kuno Sebastian menjadi pusat destinasi wisata dengan sejarah yang menarik. Teruntuk Sahabat Tour Aqsa yang mengunjungi kota kuno Sebastian, Sahabat Tour Aqsa sekalian juga dapat mengunjungi kebun – kebun zaitun yang juga memiliki pesona yang indah.
-
Bukit Zaitun
Bukit zaitun meruapakn bukit yang terletak di timur kota Yerusalem ini berada di ketinggian 400 mdpl. Jika dilihat dari atas bukit Sahabat Tour Aqsa akan ditawarkan pemandangan kota Yerusalem, bukit Yudae hingga Laut Mati yang terlihat jelas. Selain menyuguhkan pemandangan menakjubkan, di atas puncak juga ada sebuah kapel yang dibangun kesatria Perang Salib pada abad ke-12. Konon katanya, di Bukit Zaitun juga terdapat kuburan Yahudi dan memuat sekitar 150 ribu makam. Bahkan diketahui ada makam yang dianggap milik nabi Zakaria AS dan Absalom anak Daud.
Merencanakan Tour Ke Masjidil Aqsa
Sebelum berkunjung ke Al – Aqsa pastikan bahwa Sahabat Tour Aqsa menyiapkan budget untuk berlibura, karena ini merupakan hal yang sangat penting. Persiapan budget ini terbilang sangat penting untuk tips aman liburan Sahabat Tour Aqsa sekalian. Budget yang harus diperhitungkan dan dipersiapkan ketika berlibur di suatu destinasi wisata meliputi harga akomodasi atau penginapan, kalian harus sesuaikan dan memikirkan seperti apa kegunaannya, apakah penginapan itu hanya menjadi tempat saat Sahabat Tour Aqsa beristirahat di malam hari atau mau berkegiatan juga? Nah buat yang rencana liburannya banyak di luar penginapan, Sahabat Tour Aqsa bisa memilih penginapan budget atau yang jenis tempat tidurnya berupa bunk bed, yang pastinya lebih murah harganya. Selain akomodasi, biaya transportasi juga harus dihitung sebelum melakukan wisata liburan misalnya transportasi apa saja yang bisa di gunakan untuk ketempat wisata tujuan kalian. Apabila tujuan wisata jauh seperti beda pulau bahkan beda negara, Sahabat Tour Aqsa hendaknya mencari harga tiket pesawat yang murah, kereta atau jenis transportasi lainnya dari jauh-jauh hari.
Trik agar Sahabat Tour Aqsa tetap bisa mendapatkan tiket murah yaitu mencari informasi berbagai promo, baik dari sejenis travel fair hingga promo dari berbagai aplikasi traveling atau pariwisata. Apalagi harga tiket pesawat sekarang lumayan mahal jika di cari saat waktu kepergian yang begitu mepet dan yang jaraknya jauh. Selain itu, pikirkan pula perkiraan harga makanan selama Sahabat Tour Aqsa berlibur. Sebab salah satu pengeluaran besar dalam budget liburan adalah pengeluaran untuk makanan, terutama jika Sahabat Tour Aqsa hobi kuliner di tempat-tempat yang pertama kali dikunjungi. Budget lain yang harus disiapkan ketika berlibur di suatu destinasi wisata ialah tiket wahana di tempat wisata, oleh-oleh yang ingin dibeli serta budget untuk hal yang tidak terduga. Jika Sahabat Tour Aqsa sudah mempersiapkan budget liburan, pasti selama di tujuan liburan nanti Sahabat Tour Aqsa akan jadi tenang dan tidak akan khawatir kekurangan. Nah.. Apabila Sahabat Tour Aqsa ingin menjalankan liburan yang simple tanpa memikirkan kemana saja harus berkujung di satu hari, penginapan, makan dan lain sebagainya Sahabat Tour Aqsa dapat menggunakan jasa Travel. Karena dengan Sahabat Tour Aqsa berlibur menggunakan jasa travel maka dipastikan Sahabat Tour Aqsa tak perlu pusing untuk memikirkan perihal perjalanan yang akan dilakukan. Sahabat Tour Aqsa dapat mendaftar ke Satutours Travel yang telah terpercaya dan berpengalaman. Yuk, segera daftar. Tunggu apalagi?
Inilah sekilas informasi bagi Sahabat Tour Aqsa yang hendak melaksanakan Tour Masjidil Aqsa. Semoga informasi yang disajikan dapat memudahkan Sahabat Tour Aqsa dalam memperoleh informasi seputar Tour Aqsa.