Beberapa Hal Penting yang Perlu Diketahui Berkunjung ke Masjid Al-Aqsa Yerusalem
Ada beberapa hal penting yang perlu diketahui berkunjung ke Masjid Al-Aqsa Yerusalem. Mengetahui informasinya sebelum berangkat akan membuat sahabat Tour Aqsa memiliki informasi singkat mengenai Masjid Al-Aqsa.
Jadi, ketika sudah sampai di lokasi, tidak terlalu bingung mengenai tempat yang dikunjungi. Hal ini mengingat setiap negara memiliki kebijakan berbeda untuk setiap pengunjung yang boleh datang.
Selain itu juga mempunyai sejarah berbeda-beda yang tidak selalu dipahami oleh para pengunjung dari negara lain. Untuk mengetahui beberapa hal penting terkait Masjid Al-Aqsa, sahabat Tour Aqsa dapat menyimak pembahasan berikut ini.
Mengenal Apa Itu Masjid Al-Aqsa dan Letaknya
Ketika ingin berkunjung ke Masjid Al-Aqsa dan menggunakan jasa travel, sahabat Tour Aqsa hanya tinggal melakukan pembayaran. Dengan membayar biaya tour Aqsa sejumlah tertentu, akan langsung diantarkan menuju ke tempat tujuan.
Kalaupun tidak mengetahui alamat lengkap tempat tujuan tidak terlalu menjadi masalah. Sebab, sudah ada jasa travel yang akan bertanggung jawab untuk mengantarkan hingga ke lokasi tujuan. Tapi, tidak ada salahnya juga bila mengenal tentang apa itu Masjid Al-Aqsa dan letaknya.
Umat muslim mempercayai masjid ini sebagai tempat paling suci ketiga. Tepatnya sesudah Masjidil Haram di kota Makkah serta Masjid Nabawi di Madinah. Letak masjid yang merupakan salah satu tempat suci bagi umat muslim ini di kota tua Yerusalem.
Kota ini tidak hanya berperan penting dalam sejarah umat muslim saja, tapi juga umat Kristen. Hal ini karena di kota Yerusalem ada tempat bernama Church of the Sepulchre. Tempat tersebut dipercayai oleh umat Kristen merupakan lokasi di mana Yesus disalib serta dikuburkan.
Sedangkan bagi umat Yahudi, tempat yang dianggap paling suci dinamakan The Western Wall. Sebutan lainnya yaitu Dinding Ratapan. Umat Yahudi mempercayai bahwa dinding tersebut merupakan bagian dari kuil Yahudi yang dibangun Raja Sulaiman.
Biasanya ketika menggunakan jasa travel, akan ada tour guide yang menjelaskan secara singkat mengenai informasi tersebut. Kebanyakan paket harga tour Aqsa sudah sekaligus dengan fasilitas tour guide yang akan sangat membantu selama perjalanan.
Jadi, sahabat Tour Aqsa bisa menanyakan berbagai hal tentang tempat tujuan. Luas kompleks Al-Aqsa sekitar 144 hektar, di masa aksesnya dari Yerusalem harus lewat lorong dengan jalan bebatuan dan beberapa anak tangga.
Alasan Tidak Semua Umat Muslim Bisa Masuk ke Masjid Al Aqsa
Apakah sahabat Tour Aqsa sudah tahu kalau tidak semua umat muslim diperbolehkan masuk ke masjid ini? Akan ada polisi Israel yang menjaga gerbang masuk menuju pelataran Al-Aqsa untuk menanyai negara asal.
Tapi untuk pengunjung yang tampak dicurigai biasanya akan diberikan pertanyaan lebih mendalam. Berbagai media massa memberikan pelaporan bahwa pihak Israel menerapkan aturan ketat untuk setiap pengunjung datang.
Tujuannya tidak lain supaya keamanan situasi tempat terkait senantiasa terjaga. Sebab, warga Israel dengan Palestina kerap terlibat keributan di area kompleks Al-Aqsa. Untuk mencegah terkendalanya saat memasuki pintu gerbang ini, pilih paket tour Aqsa dari penyedia terpercaya.
Di mana mereka memang sudah berpengalaman dalam membawa para penumpang hingga benar-benar sampai ke tempat tujuan dengan aman. Akan sangat mengecewakan bila ada kendala yang mengharuskan rombongan untuk tetap di tempat dan dilarang masuk.
Penting diketahui bahwa ada beragam cara dilakukan oleh pemerintah Israel untuk mencegah warga muslim Palestina masuk. Salah satu cara paling populer yaitu dibangunnya tembok pemisah pada tahun 2000 lalu di area tepi barat.
Dunia Internasional menyebut tembok pemisah ini dengan istilah penjara untuk warga Palestina. Dari banyaknya warga Palestina di kawasan tepi barat, hanya yang usianya mencapai di atas 50 tahun memperoleh akses masuk area Al-Aqsa.
Sedangkan untuk warga lainnya, harus memperoleh izin terlebih dahulu dari pemerintah Israel. Untuk warga muslim yang sudah tinggal di kota Yerusalem, diperkenankan salat di Al-Aqsa pada hari Jumat serta hari raya.
Pelindung Masjid Al-Aqsa yang Belum Banyak Diketahui
Berapapun biaya tour Aqsa yang dibayarkan, masih banyak pengunjung belum tahu pelindung masjid ini. Jadi, kompleks Al-Aqsa sepenuhnya ada di bawah perlindungan kerajaan Yordan.
Tepatnya sesudah mereka berhasil menaklukan area Yerusalem timur dan tepi barat pada tahun 1948. Pada tahun 1967, kerajaan Yordan bersama Israel menjalin kesepakatan tentang organisasi Jerusalem Islamic Waqf yang akan menguasai bagian dalam area Al-Aqsa.
Termasuk juga untuk tarif pemeliharaan serta pengeluaran. Sedangkan tanggung jawab pada bagian luarnya diberikan kepada Israel. Tapi memang hubungan keduanya tidak selalu berjalan mulus.
Bahkan tidak jarang memunculkan pertikaian yang menewaskan polisi Israel serta warga Palestina. Sudah beberapa kali pihak dari Masjid Al-Aqsa dan Jerusalem Islamic Waqf mengajak umat muslim supaya tidak takut berkunjung.
Beberapa Hal yang Penting Diketahui Sebelum Mengunjungi Masjid Al-Aqsa
Memang harga tour Aqsa sebelum berkunjung itu perlu diketahui untuk memperkirakan kesesuaian budget. Tapi sebenarnya, ada beberapa hal tidak kalah penting diketahui sebelum mengunjungi masjid ini, antara lain:
-
Menyiapkan Berbagai Dokumen Penting
Hal penting pertama adalah menyiapkan berbagai dokumen penting yang mendukung kelancaran dalam perjalanan nantinya, seperti KK, paspor maupun KTP. Bila mempunyai keturunan Naza, pengunjung dilarang masuk.
Sedangkan bila tidak termasuk ke dalam keturunan tersebut, pengunjung diperbolehkan masuk. Tujuan dari melihat kartu identitas pengunjung salah satunya adalah untuk memastikan informasi mengenai riwayat ini.
Dari segi keamanan mulai dilakukan dengan sangat ketat sejak terjadi permasalahan antara Israel dengan Palestina. Inilah penyebab bagian keimigrasian perlu menerapkan beberapa prosedur khusus sebagai upaya menerapkan pengamanan. Tour Aqsa Jordan Mesir
-
Membawa Barang Seperlunya Saj
Disarankan bagi sahabat Tour Aqsa yang ingin berkunjung tidak terlalu banyak membawa barang. Bawa barang yang benar-benar dibutuhkan alias seperlunya saja. Sebab, nantinya setiap barang bawaan pengunjung akan dicek pihak berwenang.
-
Tidak Diperkenankan Mengambil Gambar Maupun Video Sembarangan
Apapun jenis paket tour Aqsa dipilih, tetap harus mematuhi aturan. Pada saat sudah sampai di perbatasan, biasanya akan ada peringatan kepada para pengunjung supaya tidak mengambil gambar maupun merekam video secara sembarangan.
Nantinya akan langsung diinterogasi oleh pihak berwenang bila ada wisatawan yang dicurigai. Penting diingat bahwa proses introgasi tersebut tidak selalu cepat alias berkemungkinan memerlukan waktu cukup lama. Tour Aqsa
-
Adanya Pengecekan Visa
Hal penting lain yang perlu diketahui yaitu mengenai adanya pengecekan visa. Biasanya waktu tunggu bagi pengunjung untuk memperoleh paspornya lagi sekitar 10 menit. Sesudah itu akan diberikan visa Israel untuk akses masuk nantinya.
Nantinya pihak keimigrasian akan memberikan kartu masuk khusus. Sebaiknya jaga dengan baik kartu masuk ini jangan sampai hilang sampai sahabat Tour Aqsa pulang atau keluar dari negara tersebut. Setelah selesai pengecekan, akan ada pengajuan pertanyaan.
-
Memanfaatkan Jasa Travel
Hal penting terakhir, sampai sahabat Tour Aqsa bisa mempertimbangkan untuk menggunakan jasa travel berkualitas, salah satunya Satutours. Sebab, biasanya jasa travel sudah bekerja sama dengan pihak travel di Palestina.
Bagi sahabat Tour Aqsa yang ingin mengunjungi Masjid Al-Aqsa tapi bingung memilih jasa travel berkualitas, Satutours adalah solusinya. Tapi jangan lupa untuk memahami beberapa hal penting yang perlu diketahui berkunjung ke Masjid Al-Aqsa Yerusalem di atas sebelum berangkat.